Thursday, July 28, 2011

Menunggu-nunggu cinta

bismillahirrahmanirrahiim


Sudah hampir setahun aku menunggu-nunggu cinta itu. Cinta yang tak kunjung datang juga. Hampir tiap tahun menantikan malam yang penuh cinta.

Tapi,.....

hei ! untuk apa aku terus menunggu-nunggu datangnya cinta ? bukankah aku yang seharusnya mencarinya ? tentu saja, pencarian ku akan segera berakhir. Bulan penuh cintaNya beberapa saat lagi tiba.
Bulan Ramadhan, bulan yang penuh berkah, yang penuh maghfirah. yang didalamnya terdapat keutamaan-keutamaan yang tentu saja didambakan para Perindu Syurga



Imam Ahmad telah meriwayatkan dari Abu Hurairah Radiyallahu Anhu bahwasanya Nabi bersabda: “Ummatku telah diberi lima hal yang belum pernah diberikan kepada ummat-ummat sebelumnya ketika bulan Ramadhan: 1) Bau mulut orang yang berpuasa itu lebih harum dari pada minyak kesturi di sisi Allah, 2) Para Malaikat beristighfar untuk mereka hingga berbuka, 3) Allah memperindah Surga-Nya setiap hari, seraya berfirman kepadanya: “Hampir-hampir para hamba-Ku yang shalih akan mencampakkan berbagai kesukaran dan penderitaan lalu kembali kepadaKu,” 4) Syaithan-syaithan durjana dibelenggu, tidak dibiarkan lepas seperti pada bulan-bulan selain Ramadhan, 5) Mereka akan mendapat ampunan di akhir malam.” Ada yang bertanya, “Wahai Rasulullah, apakah itu terjadi pada malam Lailatul Qadar?” Beliau menjawab, “Bukan, namun pelaku kebaikan akan disempurnakan pahalanya seusai menyelesaikan amalanya."

Cinta yang ditunggu-tunggu akan segera tiba ! GAWAT !
tentu saja rasa amat membuncah memikirkan kedatangannya.

Tapi,....

Mana mungkin menyambut kedatangannya dengan tangan kosong.
mulai sekarang aku akan terus membuka surat cintaMu di bulanMu yang penuh cinta ya Rabb. Agar kelak, aku bisa merasakan malamMu yang bertaburan cinta. Malam Lailatul Qadr.
Allahumma Amiiin..
------------------------------------------------------------

Bulan yang paling utama adalah bulan Ramadhan, dan hari yang paling utama adalah hari Jum’at (HR At-Thabarani) . Dari Ubadah bin Ash-Shamit, bahwa Rasulullah saw -pada suatu hari, ketika Ramadhan telah tiba- bersabda: Ramadhan telah datang kepada kalian, bulan yang penuh berkah, pada bulan itu Allah swt memberikan naungan-Nya kepada kalian. Dia turunkan Rahmat-Nya, Dia hapuskan kesalahan-kesalahan, dan Dia kabulkan do’a. pada bulan itu Allah swt akan melihat kalian berpacu melakukan kebaikan. Para malaikat berbangga dengan kalian, dan perlihatkanlah kebaikan diri kalian kepada Allah. Sesungguhnya orang yang celaka adalah orang yang pada bulan itu tidak mendapat Rahmat Allah swt”. (HR Ath-Thabarani).

7 comments:

  1. Marhaban ya Ramadhan......

    ReplyDelete
  2. Ahlan wa sahlan...

    barokallahufik

    ReplyDelete
  3. Menyambut bulan Ramadhan dengan senang hati, karena Allah berfirman jika ada seorang hambaku dengan perasaan senang hati menyambut kedatangan bulan Ramadhan maka diharamkan baginya terkena api neraka.

    ReplyDelete
  4. Saya datang lagi sobat, seraya memohon maaf lahir batin atas setiap kesalahan kecil

    maupun besar, baik dari setiap komentar ataupun postingan yang kurang enak dibaca.
    Semoga selama puasa di bulan ramadhan kita diberi kesehatan .

    salam persohiblogan ^_^

    ReplyDelete
  5. gak terasa dauh mau lebaran :D

    ayo update tulisannya :p

    udah sy follow

    ReplyDelete
  6. semuanya : iya.. Marhaban Yaa ramadhan.. (Telat banget ngucapinnya, baru buka sih :p)

    kak mayaku : kenapa cahaya emas ? :)

    kak uchank : hehe.. iya iya.. bakalan di update kok.. tengkyu follow ny kak.. udah ku follow balik ^^

    ReplyDelete